Internasional

Taiwan Sukses Menekan Angka Penyebaran Virus Corona

BOLMORA.COM, INTERNASIONAL — Belakangan ini Taiwan menjadi negara yang ramai diperbincangkan oleh beberapa negara di dunia. Negara yang dikenal dengan ibukota Taipei ini dinilai mempunyai metode sukses dalam menangani penyebaran virus Corona (COVID-19).

Dilansir dari kumparan.com Taiwan berhasil menekan laju penyebaran virus SARS-CoV-2 di tengah banyaknya negara lain yang tumbang. Taiwan hanya mencatat 440 kasus positif dengan jumlah kematian 6 orang.

Wakil presiden Taiwan Chen Chien-jen, menyebutkan bahwa dalam mengatur strategi berperang melawan Corona, fakta adalah bukti penting dalam mengambil kebijakan.

“Bukti lebih penting ketimbang bermain politik, ” ujar Chen Chien-jen dalam sebuah wawancara di Taipei, Taiwan yang dikutip dari The New York Times.

Sebagai Wapres, Chen Chien-jen yang juga ahli epidemiologi ini menjadi tokoh sentral yang sering diminta nasihat nya oleh para ahli kesehatan Taiwan dalam mengembangkan vaksin dan obat COVID-19.

(**)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button