Perjuangan HBL di Senayan Berbuah Manis, Besok Jokowi Resmikan BTS di Talaud
BOLMORA.COM,SULUT – Presiden RI Joko Widodo dalam waktu dekat akan bertolak ke Kepulauan Talaud Sulawesi Utara.
Adapun kunjungan presiden akan meresmikan Base Transceiver Station atau disingkat BTS.
Menanggapi itu, Hillary Brigitta Lasut (HBL) yang turut andil adanya BTS di Talaud sangat mengapresiasi.
Masyarakat Talaud, Puji Tuhan informasinya Presiden RI akan hadir dalam peresmian BTS di Talaud yang selama ini turut kami perjuangkan selama saya masih berada di Komisi 1. BTS sudah siap untuk diresmikan dan suatu kehormatan Presiden dapat hadir meresmikan BTS di tanah Porodisa secara langsung,” ucap Hillary lewat akun instagramnya.
Sebelumnya, BTS ini oleh Hillary saat masih duduk di kursi Komisi I DPR RI bersama Kemkominfo bekerja sama memperjuangkan adanya infrastruktur penunjang perkembangan digital di daerah perbatasan dan daerah kepulauan, di antaranya Sulawesi Utara (Sulut). Terlebih, secara geografi.
Pun usaha tersebut membuahkan hasil dengan segera diresmikannya BTS di Talaud yang terinformasi media ini pada esok hari, Kamis (28/12/2023).
Harap Hillary,masyarakat mengetahui tentang potensi perkembangan digitalisasi di daerah kepulauan. Ia juga berharap generasi muda dapat berperan aktif dalam pemanfaatan infrastruktur tersebut dalam membantu segala kegiatan menjadi lebih efektif dan efisien.
Diketahui, <span;>BTS merupakan sebuah rangkaian yang memiliki peran untuk membantu masyarakat dalam berkomunikasi satu dengan yang lainnya yang terpisah oleh jarak dan waktu.
Dan, fungsi BTS mengirimkan dan menerima sinyal radio ke perangkat komunikasi seperti telepon seluler, telepon rumah dan sejenis gawai lainnya, kemudian sinyal radio tersebut akan diubah menjadi sinyal digital yang selanjutnya dikirim ke terminal lainnya menjadi sebuah pesan atau data.
(Jane)