Politik

AHY Bangga Demokrat Miliki HBL

BOLMORA.COM, SULUT- Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Ketua Umum DPP Partai Demokrat dengan lugas mengatakan bangga Partai Demokrat miliki kader seperti Hillary Brigitta Lasut (HBL).

Menurutnya, Hillary generasi milenial yang pintar dan pemberani.

“Hillary Brigitta Lasut salah satu kader muda terbaik kita. Hillary juga dikenal sebagai salah satu Tokoh perempuan milenial yang rendah hati dan terus memperjuangkan masyarakat kita terutama yang tidak mampu dan memperjuangkan keadilan,” ucap AHY saat diwawancarai awak media usai kampanye di Lapangan Koni, Sario Kota Manado, Sabtu (3/2/2024) sore.

AHY pun berharap target suara Partai Demokrat dan target kursi di DPR RI, DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota bisa dicapai.

“Dan semakin banyak kader yang duduk di kursi DPR RI, Provinsi hingga Kabupaten/Kota untuk memperjuangkan kesejahteraan, keadilan masyarakat kita,” tutup AHY.

(Jane)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button