Perwakilan Siswa dari Sekolah se-Bolmong Ikut Lomba Bercerita dan Pidato
BOLMORA, BOLMONG – Sebanyak 13 siswa SD dan SMP dari 10 sekolah se-Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), mengikuti lomba bercerita dan pidato, di Kantor Dinas Perpusatakaan dan Kearsipan, Desa Lalow, Kecamatan Lolak, Selasa (27/11)
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bolmong Sumarni B. Bonde mengatakan, sebanyak 13 peserta yang mengikuti lomba pidato dan lomba bercerita.
“13 peserta tersebut dari 10 sekolah yang ditunjuk dinas untuk mengikuti lomba kali ini. Lima sekolah itu SMP dan limanya lagi dari tingkat SD,” ungkapnya.
Menurut dia, untuk peserta pidato dari tingkat SMP dan peserta bercerita dari tingkat SD. Program ini tiap tahunnya dilaksanakan, dan dipilih sekolah-sekolah yang tersebar di Kabupaten Bolmong.
“Tiap tahun program ini dilaksanakan, dan untuk sekolah dipilih atau ditentukan oleh kami. Jadi, tiap sekolah yang sudah terpilih dalam mengikuti lomba ini, tahun depannya sudah tidak. Sebab, dipilih untuk sekolah yang belum kebagian,” tutur Sumarni.
Untuk jurinya diambil dari Dinas Perpustakaan satu orang dan Dinas Pendidikan (Disdik) satu orang. Katanya, tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan atau membangkitkan gemar membaca bagi siswa/siswi.
“Pengumuman juara nanti tanggal 29 November. Diharapkan, bagi peserta yang ikut agar hadir di upacara saat yang akan dilaksanakan Kamis pecan ini,” imbuhnya.
(agung)



