Ekonomi & BisnisKotamobagu

Pekan Depan, Disperindagkop-PM Lakukan Pengawasan Harga Bapok

BOLMORA, KOTAMOBAGU—Dalam waktu dekat Pemerintah Kota (Pemkot) akan melakukan pengawasan harga Bahan Pokok (Bapok) di sejumlah pasar dan pertokoan yang ada wilayah Kota Kotamobagu.

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Penanaman Modal (Disperindagkop-PM) Herman Aray mengatakan, momen jelang hari raya besar kemungkinan banyak oknum pedagang yang bakal menaikkan harga bapok.

“Hal ini yang perlu diantisipasi. Pekan depan kami akan mulai melakukan pengecekan langsung, baik distributor maupun pedagang-pedagang terkait stok dan harga barang, agar tidak terjadi kenaikkan harga barang secara sepihak menjelang hari natal nanti,” ujar Herman Aray, Selasa (8/11/2016) kemarin.

Meski saat ini harga sejumlah bapok masih tergolong normal, akan tetapi pengawasan akan terus dilakukan.

“Kita menghindari jangan sampai ada permainan harga oleh para pedagang,” kata Aray.

Bahkan, tidak hanya pengusaha retail saja yang menjadi sasaran pengawasan, tetapi juga ada beberapa usaha yang telah menjadi target.

“Selain pengawasan harga bapok, kami akan melibatkan Satpol-PP untuk melakukan operasi bagi tempat usaha yang tidak memiliki izin,” tegasnya.

Di sisi lain, pada Desamber bulan depan pihaknya akan mengelar pasar murah.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, di momen hari-hari besar dalam hal jelang perayaan Idul Fitri dan Natal kita pasti menggelar pasar murah. Untuk tepatnya kita blum bisa memastikan lokasinya di mana. Yang pasti Desember mendatang kita akan adakan pasar murah bagi umat nasrani,” tandasnya.(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button