Bolmong

Pemkab Bolmong Sediakan Lahan Pembangunan Kantor Basarnas

BOLMORA.COM, BOLMOMG – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow akan memberikan tanah untuk pembangunan Kantor Basarnas di Bolmong.

“Insya Allah kita kasih tanah dan Basarnas yang bangun kantornya,” kata Yasti saat menerima kunjungan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Klas A Manado Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Suhri N Sinaga di D Talaga Restaurant Jumat lalu.

Dikatakannya, rencanannya lahan sebesar 1 hektare di wilayah Dulangon, Lolak akan diberikan untuk Basarnas. Menurutnya, sebelumnya ia sudah bertemu Kepala Basarnas pusat Marsekal Madya TNI Bagus Puruhito. Saat bertemu ia minta kantor SAR didirikan di Bolmong.

“Setelah permintaan itu disetujui kemudian datanglah Covid 19. Nah ini sudah datang kepala Basarnas Sulut dan mengimplementasikan pembicaraan saya dengan kepala Basarnas pusat,” katanya.

Sementara itu, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Klas A Manado-Sulut, Suhri N Sinaga mengucapkan terima kasih atas kesediaan Bupati Bolmong telah memberikan lahan bagi pembangunan kantor Basarnas di Bolmong.

“Mudah mudahan dengan berdirinya kantor SAR di Bolmong akan mempercepat penanganan bencana di wilayah BMR,” katanya.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button