Politik

Herson Tegaskan BerKAH Pasangan Tepat untuk Memimpin Bolsel 5 Tahun ke Depan

BOLMORA.COM, POLITIK – Anggota Komisi V DPR RI Hi Herson Mayulu, menyebut Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid, adalah pasangan yang sangat tepat untuk memimpin Kabupaten Bolsel 5 tahun ke depan. Hal itu disampaikannya saat menghadiri deklarasi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bolsel yang diusung oleh PDI Perjuangan, Gerindra dan Perindo, Jumat (4/9/2020), yang dihadiri ribuan massa pendukung dan simpatisan.   

Menurutnya, Iskandar kamaru dan Deddy Abdul Hamid, adalah pemimpin yang punya visi merakyat dan bermoral.

“Kenapa PDI Perjuangan kembali mencalonkan mereka berdua?. Karena saat ini di Bolsel, kader terbaik adalah mereka berdua. Mereka ini bukan pasangan jadi-jadian. Mereka telah dipersiapkan jauh-jauh hari. Mereka ini bukan asal dipungut dan dijadikan bupati dan wakil bupati, tapi telah melalui proses,” tegas Herson.

Dikatakan, Iskandar Kamaru adalah buah tangannya, yang kemudian dirasa adalah sosok yang tepat untuk menjadi Bupati Bolsel.

“Jadi, pasangan Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid tidak perlu dirakukan lagi. Mereka memiliki visi misi yang jelas untuk mensejahterakan rakyat Bolsel.,” pungkasnya.

Tak lupa, Herson juga berterima kasih kepada kader-kader Partai Perindo dan Gerindra yang sudah bersama-sama mendukung pasangan yang berjargon BerKAH (Bersama Kamaru-Abdul Hamid).

“Mereka ini adalah sahabat saya, meskipun kadang sering berbeda pendapat. Tapi sahabat akan selalu bertemu lagi,” ucapnya.

Dia juga mengapresiasi para kader-kader PDI Perjuangan yang sudah kembali lagi.

“Saya lihat sudah banyak yang sadar dan kembali ke jalan yang benar. Sudah cukup yah, jangan salah jalan lagi. Mari kita bersama-sama berjuang untuk memenagkan pasangan BerKAH,” ajak mantan bupati Bolsel dua periode ini.

(*/Gnm)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button