Bolsel

Masuk Kriteria Kabupaten Sehat, Tim Verifikasi Lomba KKS Kunjungi Kabupaten Bolsel

BOLMORA.COM, BOLSEL — Masuk penilaian kabupaten sehat, Tim Verifikasi Kementerian Kesehatan RI kunjungi Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Sulawesi Utara. Kamis 19 September 2019.

Rombongan Tim Verifikasi disambut langsung oleh Bupati Bolsel Iskandar Kamaru, bersama Wabup, Sekda Arvan Ohy, serta jajaran ASN Pemkab Bolsel yang berlangsung di aula Kantor Bappelitbangda, Panango.

Dalam sambutannya, bupati mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Tim Verifikasi Lapangan Lomba Kabupaten Kota Sehat (KKS), atas kunjungannya di Kabupaten Bolsel.

“Kunjungan ini merupakan suatu kehormatan bagi kami pemerintah dan masyarakat Bolsel, yang hari mendapat penilaian lomba dari 165 daerah calon penerima penghargaan Swasti Saba tahun 2019, ” ujar bupati.

Bupati juga optimis, bahwa Kabupaten Bolsel telah siap dan memenuhi syarat untuk dilakukan Verifikasi lapangan secara langsung, demi melihat kebenaran data yang dilaporkan secara tertulis.

“Saya berharap kegiatan ini menjadi pendorong semangat bagi seluruh elemen masyarakat Bolsel untuk mencapai kabupaten yang bersih, nyaman, aman, sehat dan layak untuk dihuni masyarakat, ” ungkap bupati.

Hadir dalam kegiatan tersebut, pimpinan dan anggota DPRD Bolsel, Sekda Bolsel Marzansius Arvan Ohy, para staf ahli, pejabat OPD, dan ASN Pemkab Bolsel.

(*/wdr)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button