Paskibra Bolmong Terus Digodok
BOLMORA, BOLMONG – Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) untuk bertugas pada upacara peringatan HUT ke-73 RI, mulai digodok.
Menurut Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lutfi Limbanadi, sebanyak 36 pasukan Paskibra ini diambil dari SMA/SMK yang ada di Bolmong.
“Latihan Paskibra ini sudah berlangsung sejak 1 Agustus,” ungkapnya, Senin (6/8).
Ia mengatakan, untuk pembawa baki dan pengibar dibagi dua, yakni ada yang bertugas pagi dan sore. Namun untuk petugas yang membawa baki, pelatih masih melihat mana yang terbaik.
“Jadi, pembawa baki dan pengibar yang bertugas pagi dan sore orangnya pun berbeda. Namun, kita masih melihat perkembangannya ke depan. Tapi, kami tetap akan memilih yang paling baik untuk bertugas membawa baki dan pengibar bendera,” kata Lutfi.
Menurutnya, untuk pelatih tidak hanya dari Dispora, tapi ada juga dari TNI, Polri dan PPI Bolmong.
“Saya berharap semua pelatih bisa memberikan yang terbaik dan bertugas secara maksimal di hari ‘H’ nanti. Untuk siswa utusan sekolah se-Bolmong agar tetap menjaga kesehatan dan pola makan mereka. Agar saat 17 Agustus nanti, mereka semuanya sehat,” harapnya.
Sementara itu, anggota Paskibra Sriahmawati Kono, mengucapkan terima kasih karena dipercayakan bertugas di HUT RI kali ini.
“Saya bangga dan bersyukur karena diberi kepercayaan dan kesempatan untuk menjadi petugas upacara di HUT RI tahun ini,” ungkap siswa SMA Negeri 1 Bolaang itu.
(agung)



