Serunduk Bocah 8 Tahun di Desa Bulawan Induk, Pengendara Motor FU Langsung Kabur
BOLMORA.COM, KOTABUNAN – Sungguh malang, nasib seorang bocah (8) berinisial RO, warga Desa Bulawan Induk, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim). Pasalnya, RO alias Ris jadi korban tabrak lari, pengendara sepeda motor tak dikenal. Jumat (5/7).
Menurut keterangan ayah korban, JO alias Jun, Ia sempat melihat kejadian tersebut. Jun mengatakan, awalnya anaknya pergi bermain dengan temannya di Dusun Satu, Desa Bulawan. Namun saat ingin menyeberang, tiba-tiba dua motor dari arah Minahasa Tengara (Mitra) menyambar anaknya.
“Dia mo bermain deng depe tamang, pas dimuka jalan, tiba-tiba dua motor dari arah Mitra melintas dengan laju, salah satu motor tipe suzuki FU warna Merah ba sambar pa kita pe anak Ris. Pengemudi juga ba bawa senjata angin,” kata Junaidi dengan logat Manadonya, Sabtu (6/7).
Lanjutnya, Jun mengaku, sempat mengenali motor yang satunya, sebab nomor polisinya sempat di lihatnya.
“Itu motor yang satu kita kanal skali. depe DB 2807 JD Motor jenis Tunder warna hitam dan yang ba tabrak tape anak motor FU warna merah,” terangnya.
“Saya sudah mengejar motor tersebut sampai di Desa Motongkad, tapi saya kehilangan jejak,” sambungnya.
Informasi yang berhasil dihimpun oleh media, Insiden lakalantas itu terjadi pada jumat siang, sekitar pukul 12.00 Wita.
Akibat kecelakaan itu, korban Rizky mengalami luka di sekujur tubuh. Pihak keluarga langsung melarikan bocah tersebut di Puskesmas Kotabunan untuk mendapat pertolongan medis.
Kasus ini pun tengah ditangani oleh Polsek Urban Kotabunan, setelah pihak korban melaporkan kejadian tersebut.
Kapolsek Urban Kotabunan Kompol Suparno S.Sos, saat dikonfirmasi melalui Kanit Lantas Iptu KM Lasut, membenarkan kejadian tersebut.
“Insiden yang terjadi di Desa Bulawan laporannya sudah masuk. Sekarang masih dalam proses Lidik,” singkat Lasut.
(Ayax Vay)



