Bolmong

1.066 Guru Bolmong Terima Tunjangan Sertifikasi

BOLMORA, BOLMONG – Tunjangan Sertifikasi Guru (TSG) di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dibanderol Rp11 Miliar. Pasalnya, anggaran tersebut untuk dibayarkan kepada sebanyak 1.066 guru penerima sertifikasi.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Bolmong Renty Mokoginta mangatakan, untuk pembayaran TSG sudah SP2D hari ini. Katanya, ini bukan karena sengaja dari Pemerintah Daerah (Pemda) belum membayarkan, tapi dari Kementerian Keuangan (Kemenku) baru menstransfer dana pada 30 Mei lalu.

“Jadi baru hari ini SP2D. Nah, dari situ TSG ke BNI kemudian TSG ke BRI. Sebab, bank yang ditunjuk Pemerintah Pusat (PP) itu BRI, maka dari bank tersebut yang menyalurkan ke nomor rekening masing-masing penerima. Yang pasti, sebelum hari raya sudah ditransfer ke nomor rekening penerima,” ujarnya, Kamis (7/6)

Menurutnya, untuk penerima TSG yang PNS dibayarkan oleh Pemda, sedangkan non PNS dibayarkan PP. Untuk TSG yang PNS sebanyak 1.066 yang menerima, dan non PNS sebanyak 40. Sedangkan untuk anggaran TSG non PNS dirinya tidak begitu tahu, karena untuk pembayaran TSG non PNS pembayarannya tidak sama, berbeda dengan PNS.

“Yang pasti, pembayarannya satu kali gaji pokok. Untuk PNS ada TSG yang ditunda, dan itu sebanyak 65 penerima. Alasannya, karena tidak lengkap berkas, makanya belum ada Surat Keputusan (SK) Direktorat Jenderal (Dirjen). Jika berkas para penerima yang ditunda sudah lengkap, pasti SK Dirjen akan ada, dan Pemda akan membayarkan TSG tersebut,” jelas Renty.(agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button