Kotamobagu

Bocah Hanyut di Selokan Desa Tabang Akhirnya Ditemukan di Sungai Kope

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Muhammad Julianto Mamonto (3), bocah asal Desa Tabang, Kecamatan Kotamobagu Selatan putra dari Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial Dedi Mamonto yang hanyut diselokan depan rumahnya pada Rabu (6/5/2020) sekitar pukul 15:45 WITA sore tadi akhirnya ditemukan.

Adalah Sarman Mokoagow yang juga merupakan warga Desa Tabang, berhasil menemukan Lio sapaan akrab bocah tersebut di Sungai Kope Desa Kopandakan 1, Kecamatan Kotamobagu Selatan.

“Saya bersama beberapa rekan lainnya melakukan penyisiran di Sungai dari sore tadi. Begitu sudah gelap, saya yang berada disebalah kanan sungai meraba-raba di pinggiran karena sudah malam dan hanya bermodalkan penerangan senter,” ungkap Sarman.

Dirinya menerangkan, ketika sudah melewati bendungan kedua di Sungai Kope, dirinya kembali meraba-raba pinggiran sungai yang deras airnya.

“Sekitar pukul 18:30, saya menemukan sesuatu yang awalnya saya kira popok bayi. Ketika diangkat, ternyata kaki dan akhirnya seluruh badan Lio langsung saya angkat dan berteriak kepada teman lainnya mengatakan ‘Naadon Adi’ (anak sudah saya dapatkan) kepada rekan-rekan lain,” tutur Sarwan.

Pantauan Bolmora.com, korban yang sudah meninggal dunia tersebut pun langsung dibawa ke rumah orang tuanya.

Sementara itu, Sangadi Tabang Frits Junius Dilapanga pun menghimbau agar para orang tua lebih memperhatikan lagi anak-akan jika bermain diluar rumah.

“Sekarang ini lagi musim hujan dan juga masih masa pandemi Covid-19, sebaiknya orang tua terus memperhatikan anak-anak yang bermain diluar rumah. Saya sebagai sangadi turut berduka cita atas meninggalnya Lio,” ujarnya.

(Me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button