Ini Pesan Rektor Unsrat Saat Melepas Mahasiswa UKT Angkatan 138

BOLMORA.COM, PENDIDIKAN – Pada umumnya, setiap mahasiswa yang akan melaksanakan Program Kuliah Kerja Terpadu (KKT), perlu dibekali dengan kesiapan yang nantinya menjadi panduan di lapangan.
Rektor Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Oktovian Berty Alexander Sompie mengatakan, KKT sebagai bentuk aplikasi dari ilmu yang telah dipelajari. Di mana, KKT merupakan bagian terpenting bagi setiap mahasiswa dalam mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat.
“KKT adalah tugas tridharma dalam bentuk kuliah pengabdian kepada masyarakat yang wajib diikuti setiap mahasiswa program sarjana, sebelum menyandang gelar akademik kesarjanaan,” katanya, saat melepas mahasiswa KKT angkatan 138, pada Selasa (2/4/2024).
Sopie berpesan kepada mahasiswa yang mengikuti KKT untuk manfaatkan kesempatan. Karena selain sebagai sarana mengembangkan kreativitas.
“Juga menjadi kesempatan untuk berinovasi, dan memberikan ide-ide yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Sompie menyampaikan apresaisi kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa yang telah menerima mahasiswa KKT.
“Terima kasih kepada Penjabat Bupati Pak Jemmy Kumendong yang telah bersedia menerima mahasiswa Unsrat untuk melaksanakan KKT di wilayah Kabupaten Minahasa,” ucapnya.
Diketahui, program KKT merupakan kegiatan intrakurikuler yang memadukan tri dharma perguruan tinggi. Di akhir kegiatan, mahasiswa akan diwajibkan untuk membuat laporan yang isinya adalah kegiatan, informasi atau gambaran serta program dari sejak perencanaan, pelaksanaan serta hasil yang dicapai.
Penelitian ini bertujuan membuat sistem yang dapat memudahkan dalam melaporkan kegiatan KKT.
(Redaksi)