DaerahMinahasa Raya

Glady N L Kawatu : FDW TK di Jemput Senin 03 Maret Jam 06 : 45

Di perkirakan masyarakat akan membludak di hari penjemputan tersebut

bolmora.com.minsel.
AMURANG. Kominfo – Rencana penjemputan BupatiWakil Bupati Minahasa Selatan . Franky Donny Wongkar, SH., dan Brigjen TNI (Purn) Theodorus Kawatu, SIP., oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan sebagai Bupati dan Wakil Bupati yang sah Kabupaten Minahasa Selatan Periode 2025 – 2030 akan dilaksanakan pada Senin 3 Maret 2025 pukul 6:45 WITA. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Selatan Glady N. L. Kawatu, SH, M.Si.

Untuk titik penjemputan Bupati & Wakil Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH., dan Brigjen TNI (Purn) Theodorus Kawatu, SIP., di rencanakan titiknya jemputnya di perbatasan Kabupaten MInahasa Selatan dan Kabupaten Minahasa yaitu di Desa Munte Kecamatan Tumpaan dan akan di arak menuju ke Kantor Bupati Minahasa Selatan, kemudian akan dilanjutkan dengan Apel Kebangsaan Bulan Maret Tahun 2025 yang akan diikuti oleh seluruh ASN dan para Hukum Tua.

Selesai apel kebangsaan acara akan dilanjutkan dengan Ibadah Syukur atas di lantiknya Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Selatan Periode 2025 – 2030 oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta pada 20 Februari 2025 yang lalu. Ibadah Syukur tersebut akan dihadiri oleh seluruh ASN, Hukum Tua dan undangan

Mengingat waktu penjemputan yang dimaksud akan dilakukan Pada Pukul 06 : 45 Wita, maka sangat besar Kemungkinan akan terjadi kemacetan sepanjang ruas jalan Desa Munte hingga ke Kawasan Kantor Bupati MInahasa Selatan di Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur. Olehnya dari Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan memohon maaf kepada masyarakat pengguna jalan yang mungkin berasal dari dalam maupun luar Daerah jika nanti akan terjadi kemacetan selama proses penjemputan dari Desa Munte Kecamatan Tumpaan hingga Ke Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur.

(kominfo.MS).

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button