Boltim

Bupati Boltim Sambut Kedatangan Kepala BPK RI Perwakilan Sulut

BOLMORA.COM , BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto menerima kedatangan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan
(BPK) Republik Indonesia (RI) perwakilan Sulawesi Utara (Sulut), Karyadi, Jumat (25/3/2022).

Saat diwawancarai awak media setelah selesai pertemuan, Kepala BPK perwakilan Sulut mengatakan, opini Kabupaten Boltim tergantung hasil pemeriksaan.

“Semua tergantung temuannya. Kalau bagus pasti kita katakan bagus, namun jika jelek pasti opininya tidak bagus,” Ungkap Karyadi.

Dirinya menerangkan, BPK memiliki data, yang jelek ada dan yang bagus ada juga.

“Teman-teman saya memastikan data tersebut dilapangan. Saya juga sudah menyampaikan kepada pak Kapolres untuk sinergi bersama, jangan mengutik-ngutik yang lagi di bangun dan baru jalan, tapi tentunya tetap diawasi,” Terang Karyadi.

Dirinya melanjutkan, jika pekerjaan sudah selesai, pasti akan diperiksa oleh BPK.

“Hasilnya pasti akan kita rilis. Jika ada penyimpanan, akan dituangkan dalam penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP),” Jelasnya.

Karyadi mengharapkan agar Kabupaten Boltim harus konsisten.

“Boltim harus konsisten, LHP dulunya bagus, sekarang juga harus bagus. Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) itu bukan prestasi, namun penggunaan keuangan yang langsung dapat dirasakan oleh masyarakatlah yang merupakan prestasi. Namun WTP merupakan kewajiban. Saya datang kesini bukan untuk kunjungan tapi untuk memeriksa,” Urainya.

Sementara itu Bupati Boltim Sam Sachul Mamonto merasakan bersyukur atas kedatangan Kepala BPK.

“Kita sangat bersyukur dengan kedatangan Kepala KPK dan pastinya sangat berterimakasih atas segala saran dan nasehat yang beliau sampaikan. Ini sangat berguna untuk kita semua,” Kata Sachrul.

(RG)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button