130 Personel Satpol PP Bolmog Tanda Tangani Kontrak Kerja
BOLMORA, BOLMONG – Sebanyak 130 Angota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) resmi menandatangani kontrak kerja bersama Pemkab Bolaang Mongondow (Bolmong).
Kepala Dinas Satpol PP Max Iswadi Mokodompit mengatakan, kontak kerja itu tentang kinerja mereka.
“Kontrak kerja yang ditandatangani tersebut memuat tentang kinerja, disiplin hingga honor personel. Untuk itu, mereka telah mempunyai dasar hukum dalam bekerja,” ungkapnya, Rabu (21/3).
Dengan ditandatanganinya kontrak kerja tersebut, maka para personel Satpol PP harus bekerja dengan lebih baik lagi. Apalagi, tugas dan tanggung jawab untuk pengamanan dan lain sebagainya.
“Jangan hanya bekerja seenaknya, harus lebih maksimal dan tidak boleh melakukan pelanggaran disiplin, karena dalam kontrak kerja yang ditandatangani ini memuat tentang sanksi. Mulai dari sanksi ringan hingga berat, yakni pemecatan,” tegas mantan Kepala Satpol PP Boltim ini.(agung)



