Bolmut

Wabup Bolmut Buka Launching Kuliner Program Baznas dan UMKM Nur-Rahman Desa Sonuo

BOLMORA.COM, BOLMUT — Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs. H. Amin Lasena, M.Ap membuka acara Launching Kuliner Program Baznas Kabupaten Bolmut, bekerjasama dengan UMKM Nur-Rahman Desa Sonuo, di Auditorium Kantor Bupati Bolmut. Senin (3/1/2022).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bolmut menyampaikan bahwa Semangat untuk menggerakkan kewirausahaan pelaku UMKM sudah tercermin dari visi pembangunan daerah, yaitu Mewujudkan Bolmut Yang Berkelanjutan Mandiri Berbudaya dan Berdaya Saing. 

“Pemerintah Daerah sangat menyadari bahwa kita memiliki banyak potensi unggulan yang bisa kita kembangkan. Sehingga melalui kesempatan ini diharapkan dapat memberikan dampak terhadap pengembangan komoditas produk dan jenis usaha unggulan, dalam mendukung terciptanya lapangan pekerjaan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam rangka mengurangi angka atau tingkat kemiskinan di kabupaten Bolmut.” jelas Wabup.

Lanjut Amin mengatakan, Ia menyambut baik prakarsa dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bolmut yang bekerjasama dengan UMKM Nur-Rahman Desa Sonuo sebagai upaya Mendukung Program Pemerintah Daerah dalam menghadirkan UMKM yang maju dan berdaya saing tinggi. 

“Melalui kesempatan ini saya berharap, agar benar-benar menjadi wadah yang bermanfaat dalam menggali secara lebih dalam konsepsi komoditas produk dan jenis usaha unggulan sehingga dapat dimengerti secara baik oleh seluruh pelaku usaha kecil mikro dalam menumbuhkan kreativitas dan inovasi agar tujuan pemulihan ekonomi, menciptakan lapangan pekerjaan, mengurangi angka kemiskinan dapat kita capai secara bersama-sama, tutup sambutan wakil bupati.” imbuh Wabup

Turut hadir, PJ. Sekretaris Daerah Bolmut Rachmat R. Pontoh, SH., M.Si., Staf Ahli Bupati, Kepala Dinas Perindagkop dan UMKM Dra. Hj. Leida Pontoh, M.Si., Ketua Baznas Bolmut Kurniawan Suma, S.Pd., serta Para Pelaku UMKM Kab. Bolmut. 

(Awal)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button