Setelah Dianugerahi Gelar Adat “Temey Molamahu”, Kini Herson Dinobatkan “Bupati Hita no Po’otindaho Lripu” oleh Masyarakat Suku Bolango
BOLMORA, BOLSEL – Setelah pada Jumat (12/10/2018), pemangku adat dan masyarakat Gorontalo yang bermukim di Kecamatan Posigadan dan Tomini menganugerahi dengan gelar “Temey Molamahu’, kini giliran masyarakat adat Bolango, di Kecamatan Bolaang Uki dan Helumo, menobatkan Hi Herson Mayulu sebagai “Bupati Hita no Po’otindaho Lripu” atau bupati yang menerangi daerah.
Baca: Herson Mayulu Dianugerahi Gelar “Temey Molamahu” oleh Pemangku Adat dan Masyarakat Gorontalo
Pemberian gelar tersebut dilaksankan pada prosesi adat penjemputan kepada Bupati Bolsel yang baru Iskandar Kamaru bersama istri Ny. S. Kamaru-Manoppo, serta pelepasan dan penghormatan kepada Herson Mayulu, selaku mantan Bupati Bolsel selama 7 tahun, 7 bulan, yang dipusatkan di halaman kantor Camat Bolaang Uki, Sabtu (13/10/2018).
Hi Herson Mayulu, yang juga took toleransi antar agam ini, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan bahwa penghargaan dan gelar yang diberikan adalah sebuah bentuk amanah dan tanggung jawab yang berat untuk diemban
“Saya berterima kasih atas penghargaan ini, sekaligus sebagai amanah untuk saya. Dan saya tidak akan pernah melupakan daerah ini khususnya masyarakat adat Bolango, yang telah banyak memberikan sumbangsih selama saya memimpin daerah yang sama-sama kita cintai ini,” katanya.
Salah satu Toko Adat Bolango Abadi Yusuf mengatakan, gelar yang diberikan kepada Herson Mayulu, merupakan gelar tertinggi kedua sepanjang sejarah Bolango. Sebelumnya gelar yang hampir mirip diberikan puluhan tahun silam kepada Raja Hasan Van Gobel.
“Pemberian gelar adat Bolango terakhir sebelum diberikan pada pak Hi. Herson Mayulu, terjadi pada tahun 1942 kepada Raja Hasan Van Gobel, atau 76 tahun lalu. Ini merupakan salah satu sejarah bagi masyarakat Bolango, atas pemberian gelar kepada bapak Hi. Herson Mayulu, sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih atas dedikasi yang tulus selama hampir 1 dekade memimpin Kabupaten Bolsel, sehingga sangatlah pantas gelar ini disematkan kepada beliau,” ujar Abadi, yang diikuti riuh tepuk tangan dari tamu undangan dan masyarakat yang hadir.
(*/gnm)



