Kotamobagu

Progres 67 Persen, Dinas PUPR Targetkan Proyek Lapangan Boki Hotinimbang Selesai Tahun 2022

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU — Lapangan Boki Hotinimbang ditargetkan selesai akhir tahun 2022, saat ini progres pekerjaan fisik sudah mencapai 67 persen.

Hal itu diungkapkan kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kotamobagu, Claudy Mokodangan,  pihaknya terus memacu pekerjaan tersebut akan selesai di akhir Desember 2022.

“InsyaAllah cepat selesai, akan tetapi jika belum selesai pada bulan Desember 2022 akan ada pemberian kesempatan untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan aturan,” kata Claudy, Senin (5/12/2022).

Kadis mengataka jika pekerjaan tidak selesai maka, jangka waktu untuk menyelesaikan pekerjaan disesuaikan dengan waktu yang di berikan oleh PPK.

“Jadi tergantung dengan perjanjian dengan PPK diberikan wakru berapa lama, tapi harapan Dinas PURP akan selesai pada 30 Desember,” tambahnya.

“Posisi pekerjaan pembangunan lapangan Boki Hotinimbang sekarang sudah di bagian atap, pekerjaan yang membutuhkan waktu lama semuanya sudah selesai. Semoga akan selesai sesuai dengan kontrak hari kerja,”pungkasnya.

(Sri)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button