Advertorial

Pilkades Serentak 2019 Kabupaten Bolmong Berlangsung Aman

BOLMORA.COM, ADVETORIAL – Pemilihan Kepala desa (Pilsang) secara serentak di 105 desa di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), berlangsung aman dan lancar.  Pilsang yang diikuti 363 calon Sangadi telah digelar Kamis, (14/11) dimulai sejak pagi hari.

Beberapa desa di Kecamatan Dumoga kususnya di Kecamatan Dumoga Barat yang semula diindikasikan rawan pun menjalani proses Pilsang dengan aman. Dari pantauan Bolmora.com, hingga berakhirnya pemungutan suara yang dilanjutkan dengan penghitungan dan pengumuman hasilnya, belum ada laporan peristiwa yang menganggu keamanan

Pesta demokrasi yang berlangsung itu bahkan diwarnai hiburan di beberapa desa. Misalnya di Desa Ikhwan, Kecamatan Dumoga Barat.

“Kami patungan untuk beli untuk makan-makan dan bernyanyi agar tingkat partipasi pemilih tinggi,” kata Michael, salah seorang warga.

Sementara itu di Desa Matayangan terpantau berjalan aman. Ketua panitia pilsang Desa Matayangan, Agus Saifullah mengatakan, sorak gembira dari masyarakat tidak lepas dari ke tiga calsang  yang sangat berjiwa besar menerima kekalahan maupun kemenangan. 

“Ada  3 Calon Calsang di Matayangan,  dimana nomor urut 1. Ridwa Dg Patapa, 2. Enny Laatung,  3. Sariamin Igirisa,” ungkapnya.

 

Suasana Pilkades

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) melalui Kepala Bidang Pemerintahan Desa mengaku Pilsang serentak yang dilaksanakan memiliki partisipasi pemilih yang cukup tinggi hal terlihat dari hasil rekapitulasi suara yang masuk.

“Sosialiasi berjalan dengan baik, sehingga pesta demokrasi ini memiliki partisipasi pemilih yang tinggi,” ucap Isnaidin.

Tampak masyarakat saat menyaksikan pelaksanaan Pilkades

Menurut Isnaidin hasil Pilsang sudah diterima oleh Pemkab Bolmong melalui DPMD. “Hasil suara dari 141 Dusun yang ada di 105 desa sudah masuk semua, bisa di cek secara online,” jelas Isnaidin.

Berikut rekapitulasi perolehan suara calon kades di setiap desa.

(Advertorial/Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button