Hujan-hujanan, Wawali Periksa Jembatan Anggaran Dandes 2017 yang Dikeluhkan Masyarakat
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Keluhan Petani di Desa Poyowa Besar 1, Kecamatan Kotamobagu Selatan, terkait jembatan yang dibangun dengan mengunakan anggaran Dana Desa (Dandes) Tahun 2017 yang telah rusak, langsung direspon oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan.
Pun Jumat (16/11/2018) sekitar pukul 14:00 WITA, meski di tengah guyuran hujan, wawali turun langsung melihat kondisi jembatan yang berada di kompleks Persawahan Pawa’ Desa Poyowa Besar 1 itu.
“Setelah membaca berita dari BOLMORA.COM, perihal jembatan yang rusak ini, hari ini saya turun untuk melihat kebenarannya,” ungkap Nayodo.
Setelah melihat langsung kondisi jembatan tersebut, dirinya mengaku akan memanggil pihak-pihak terkait agar segera diperbaiki.
“Harus segera diperbaiki, apalagi jembatan ini baru dibuat akhir tahun lalu. Pasti pengawasan dari pihak teknis, baik Dinas Pekerjaan Umum, Inspektorat maupun Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) tidak ada, maka pekerjaannya terkesan asal-asalan,” terangnya.
Nayodo menegasakan akan memanggil Dinas PMD untuk agar segera menanyakan pekerjaan jembatan ini ke Sangadi Poyowa Besar 1.
“Anggarannya kan menggunakan Dandes, sehingga itu Sangadi Desa Poyowa Besar 1 juga harus dipanggil,” sebutnya.
(me2t)



