Olahraga

Chelsea Curi Tiga Poin di Markas Southampton

BOLMORA, OLAHRAGA – Eden Hazard dan Diego Costa berhasil memberikan kemenangan kepada Chelsea saat berlaga kontra Southampton dengan skor 2-0 yang berlangsung di Stadion St. Mary’s, Senin (31/10/16) dini hari WIB.

Ini merupakan kemenangan Chelsea yang ketujuh dimusim ini dan berhasil masuk empat besar klasemen sementara Liga Inggris dengan meraih 22 poin.

Pada awal laga tim tamu sudah berhasil unggul saat laga baru berjalan 5” menit, Hazard yang berhasil mengecoh pemain belakang tuan rumah melepaskan tendangan keras jarak dekat sehingga tak mampu ditepis oleh Foster (Gawang dari tuan rumah).

Skor pun berubah menjadi 1-0.

Chelsea yang sudah unggul, bermain lebih memukau untuk menekan pertahanan Southampton. Sedangkan tuan rumah bermain lebih aman untuk mencegah tidak terjadinya gol lagi.

Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum.

Selepas dari kamar ganti, tuan rumah maupun tim tamu langsung menggencarkan serangan demi mendapatkan gol.

Beberapa peluang pun diciptakan oleh Southampton untuk bisa menyamakan kedudukan, namun sayang upaya tuan rumah untuk mencetak gol pupus setelah Costa berhasil merobek jala dari Foster dimenit ke-55”.

Tertinggal dua gol tuan rumah memegang kendali jalannya laga, peluang-peluang emas pun berhasil didapat oleh Austin dan kawan-kawan. Namun pertahanan yang kokoh dari anak asuh Conte ini berhasil mementahkan peluang tersebut.

Hingga waktu babak kedua habis, Chelsea pun berhasil mempertahankan keunggulan 2-0 atas Southampton.(gerry)

Susunan Pemain Kedua Kubu :

Southampton : Forster. Martina, Fonte, Van Dijk, Bertrand (McQueen 78”), Romeu, Davis, Clasie (Boufal 61”), Tadic (Hoejbjerg 78”), Redmond, Austin.

Chelsea : Courtois, Azpilicueta, Luiz, Cahill, Moses (Ivanovic 87”), Kante, Matic, Alonso, Pedro (Willian 78”), Costa (Batshuayi 89”), Hazard.

Hasil laga Liga Inggris :

  • Crystal Palace vs Liverpool 2-4;
  • Everton vs West Ham 2-0;
  • Southampton vs Chelsea 0-2;
  • Stoke City vs Swansea (Selasa, 1 Nov 2016).

Dikutip dari berbagai sumber.

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button