Gol Tunggal Cuadrado, Bawa Juventus benamkan Lyon
BOLMORA, OLAHRAGA – Juventus berhasil mencuri poin tiga penting saat melawan Olympique Lyon di Liga Champions machtday ketiga babak penyisihan Grup H.
Laga yang berlangsung di Parc Olympique Lyonnais pada Rabu, (19/10/16) dini hari tadi WIB.
Meski hanya bermain dengan sepuluh orang, “si nyonya tua” berhasil menang berkat sumbangsih satu gol dari pemain asal Kolombia Juan Cuadrado pada babak kedua.
Dibabak pertama Juventus langsung menekan pertahanan dari Lyon lewat duet striker mereka Dybala dan Higuain, namun pertahanan yang kokoh ditunjukan para pemain belakang Lyon sehingga sulit untuk ditembus oleh tim tamu.
Lyon pun bahkan mendapatkan hadiah penalty dari wasit yang memimpin jalannya laga, Bonucci dianggap melakukan pelanggaran kepada Diakhabi didaerah terlarang.
Namun sayang, eksekusi dari Lacazette berhasil dimentahkan oleh gawang Juventus yang dikawal Buffon pada menit ke-35”. Skor kacamata pun menutup diparuh pertama.
Memasuki babak kedua tensi permainan dari kedua kubu mulai berjalan panas, petaka pun datang kepada tim tamu. Tepatnya menit ke-54”, Juventus harus bermain dengan sepuluh orang setelah Lemina mendapatkan kartu kuning kedua sehingga wasit pun mengusirnya keluar lapangan.
Melihat situasi tersebut Lyon pun langsung bertindak cepat dengan mengambil alih pertandingan untuk bisa merobek jala dari tim tamu.
Berbagai upaya pun dilakukan oleh Lyon untuk terus mengempur pertahanan yang kokoh dari Juventus, namun serangan demi serangan dari Lyon mampu ditepis oleh kapten Juventus Buffon yang tampil gemilang pada laga itu.
Alih-alih memegang penguasaan bola, puluhan ribu supporter Lyon tersentak dengan terjadinya gol dari Juventus.
Pemain pengganti Cuadrado berhasil melepaskan tendangan jarak dekat yang tak mampu dihalau oleh gawang Lyon yang dikawal Lopes dimenit ke-76”.
Tertinggal 1-0, tuan rumah pun secara terus menerus menggempur pertahanan Juventus. Namun sampai dilaga usai skor 1-0 untuk keunggulan “La Vecchia Signora” tetap bertahan.
Juventus pun tetap kokoh dipuncak klasemen Grup H dengan 7 poin, dan Lyon harus tertahan diposisi ketiga dengan 3 poin.(gerry)
Susunan Pemain Kedua Tim :
Lyon : Lopes, Rafael, Yanga-Mbiwa (Ghezzal 82”), N’Koulou, Diakhaby, Morel, Darder (Ferri 64”), Gonalons, Tolisso, Fekir, Lacazette (Cornet 72”).
Juventus : Buffon, Alves (Benatia 84”), Barzagli, Bonucci, Evra, Sandro, Khedira (Sturaro 75”), Lemina, Pjanic, Dybala (Cuadrado 69”), Higuain.
Berikut hasil laga lainnya :
Rabu, 19 Oktober 2016
- Leicester City vs Copenhagen 1-0;
- Real Madrid vs Legia 5-1;
- Sporting CP vs Dortmund 1-2;
- D. Zagreb vs Sevilla 0-1;
- CSKA Moskwa vs As Monaco 1-1;
- Leverkusen vs Tottenham H. 0-0;
- Club Brugge vs FC Porto 1-2;
- Lyon vs Juventus 0-1.
Dikutip dari berbagai sumber.



