Olahraga

Peserta Mancing Mania HUT Provinsi Sulut di PHP, Uang Hadiah Dari DKP “Tidak Jelas”

BOLMORA.COM , SULUT – Turnamen mancing terbesar di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dalam rangka memperingati Ulang Tahun Provinsi Sulut ke-59 yang dilaksanakan pada Jumat 22 September 2023 lalu di ikuti oleh ratusan peserta.

Namun, setelah beberapa hari selesai kegiatan tersebut, para peserta yang berhasil meraih kemenangan baik di kategori umum maupun kategori spesies mulai mengeluhkan ketidakjelasan hadiah uang.

“Yang kami terima baru Piala, sedangkan uang hadiah yang dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) belum kami dapatkan, padahal sudah dimintakan nomor rekening serta Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) oleh panitia,” Ungkap Albert Winokan dari tim 3M.

Demikian juga dikatakan oleh Dedi Mamonto, perwakilan tim King Bogani Angler asal Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) yang mendapatkan juara spesies Kerapu.

“Uang ini kami gunakan untuk menutupi biaya sewa kapal, namun setelah turnamen kami hanya mendapat plakat dari panitia. Hadiah uang tunai dari Dinas Kelautan Provinsi (DKP) belum ada kejelasan dan terkesan hanya Pemberi Harapan Palsu (PHP). Yang paling mengagetkan ada info bahwa uang hadiah nanti akan dianggarkan lewat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P). Jika benar demikian, maka hadiah uang nanti akan dicairkan di bulan November atau bisa saja Desember,” terangnya.

Hal yang sama juga dikatakan Iphul Aldiansyah dari Kotamobagu Angler Comunity. Menurutnya, panitia harusnya jangan dulu membuat iven jika belum memiliki anggaran untuk hadiah.

“Untuk sport fishing juara 1 Rp 30 Juta, Juara 2 Rp 20 juta, Juara 3 Rp 10 Juta.  Juara spesies ada 10 spesies yang dilombakan dan hadiahnya masing-masing 1 juta. Kapten terbaik Rp 1,5 Juta, dan untuk Landbase 6 Juta, 4,5 Juta dan 3 Juta buat juara 1,2 dan 3. Jika ditotal jumlah hadiah uang tunai sebanyak Rp 85.000.000. Ini adalah lomba yang elit namun hadiahnya sulit,” Kata Iphul.

Sementara itu, menurut salah satu panitia pelaksana sekaligus tim juri turnamen mancing mania HUT Sulut ke-59 Donny Tuegeh menjelaskan, pihaknya hanya sebagai pelaksana kegiatan.

“Kami dari Manado Fishing Adventure (MFA) hanya sebagian pelaksana kegiatan, namun semua anggaran berasal dari DKP. Sebelum lomba, persoalan hadiah sudah kami tanyakan ke DKP dan mereka pun menjamin hadiah uang sudah ada. Namun 1 hari sesudah pelaksanaan lomba baru terungkap bahwa uang hadiah nanti dibayar APBD-P. Jika hal ini kami ketahui sebelumnya, maka pasti kami tidak akan ikut dalam pelaksanaan iven ini. Semua peserta sudah mengeluh, namun apadaya kami hanya sebagai pelaksana,” Jelas Donny.

Kepala DKP Sulut Tienneke Adam sebagai penanggung jawab lomba mancing HUT Provinsi ketika dikonfirmasi mengarahkan hal ini kepada Kepala Bidang (Kabid) Pemgelolaan Ruang Laut Audi Dien  yang juga sekaligus ketua tim penjurian dalam turnamen ini, namun hingga berita ini dipublikasikan belum ada jawaban.

(RG)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button