Bolmong

Dinas P3A Bolmong Dampingi Korban Asusila yang Dilakukan Ayah Kandung

BOLMORA.COM, BOLMONG – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bоlmоng) akan mendampingi korban asusila yang dilakukan ayah kandung, di Kecamatan Bilalang.

Kepala Dinas P3A Bolmong Farida Mooduto, memastikan akan menyiapkan psikolog dan pengacara untuk korban kasus tersebut. 

“Kita sediakan pisikolog sampai pengacara untuk kasus ini,” katanya, Kamis (16/9/2021).

Menurutnya, ada luka dan trauma yang sangat membekas dari korban saat ditemui.

“Korban trauma, dan ketika bertemu dengan ayahnya seperti ketakutan,” ucap Farida.

Saat ini pihaknya sudah menyiapkan psikolog untuk korban. 

“Kami ingin memastikan bagaimana keadaan korban, terutama bagian psikis. Jangan sampai korban melakukan hal-hal yang tak diinginkan,” ujarnya. 

Sedangkan untuk pengacara, disiapkan guna mendampingi korban ketika proses hukumnya berjalan. 

Farida juga sangat menyesali adanya kejadian ini. Ia berharap semoga tak ada lagi kasus seperti ini di Kabupaten Bolmong. 

“Karena kasus-kasus seperti ini merusak masa depan anak-anak, terutama di Bolmong. Semoga kedepannya tak ada lagi,” tegas dia.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button