Boltim

Masyarakat Antusias Mengikuti Vaksinasi Massal yang Digelar Polres Boltim

BOLMORA.COM, BOLTIM – Pemerintah Daerah (Pemda) bersama Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), memggelar vaksinasi massal.

Kegiatan vaksinasi tersebut, dilaksanakan di lapangan Gogaluman Desa Tutuyan, Kecamatan Tutuyan, Jumat (3/8/2021) mulai pukul 09:00 WITA, dengan protokol kesehatan secara ketat.

Dalam kegiatan vaksinasi itu, Kapolres Boltim AKBP. Irham Halid, S.I.K, saat ditemui awak media di lokasi menjelaskan bahwa, kegiatan yang diselenggarakan tersebur dilaksanakan atas kerja sama Pemda Boltim dan Polres Boltim.

“Kami menetapkan target sebanyak 2.500 warga yang akan disasar, sesuai dengan ketersedian jumlah dosis vaksin yang sudah ada, yakni 250 vial untuk 2.500 dosis,” ungkapnya.

Menurutnya, vaksin yang digunakan merupakan vaksin yang dikucurkan oleh pihak Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

“Vaksinasi yang kita laksanakan di lapangan Gogaluman saat ini adalah vaksin polri yang sebelumnya dikirimkan oleh Mabes kemudian ke Polda, lalu ke setiap Polres,” terangnya.

Kapolres berharap dalam kegiatan ini target yang sudah ditetapkan bisa terpenuhi.

“Mudah-mudahan target itu bisa tercapai, karena dengan sampai siang hari ini, terlihat antusias masyarakat untuk melaksanakan vaksin itu cukup tinggi,” ujar Irham.

Diketahui, jumlah pendaftar vaksinasi saat ini tercatat sudah mencapai 500 lebih, dan vaksin yang digunakan adalah vaksin jenis sinovac.

(Red)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button