Kotamobagu

Tatong Berharap Atlet Kotamobagu Bisa Meraih Medali Emas di Porprov

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, berharap atlet Kota Kotamobagu yang akan berangkat mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov), bisa meraih medali emas. Hal itu dihadapan para atlet dan offisial yang disiapkan mengikuti Porprov di Kabupaten Minahasa tanggal 9-16 bulan Oktober mendatang.

“Saya optimis atlet Kota Kotamobagu dapat meraih medali emas di Poprov nanti. Bahkan menjadi juara umum pada kegiatan itu. Kita doakan bersama semoga para atlet kita bisa mengharumkan nama Kota Kotamobagu dengan meraih medali sebanyak mungkin,” ujar Tatong, di Lapangan Boki Hotinimbang, Rabu (13/9/2017).

Adpun perwakilan dari Kota Kotamobagu, ada 175 atlet dan offisial yang akan mengikuti kagiatan tersebut. Dalam kegiatan itu, Kota Kotamobagu akan ambil bagian di 15 cabang olahraga.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Kotamobagu Tonny Ponongoa mengaku, ada satu cabang yang tidak diikuti, yakni cabang olahraga renang.

“Kesiapan atlet kita jelang Porprov sudah mencapai 90 persen. Lomba yang akan kita ikuti, sepak bola, bela diri, catur, basket, dan badminton. Kita optimis bisa meraih medali emas di cabang itu,” kata Tonny.(me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button