Kotamobagu

KPP Pratama Kotamobagu Sembelih hewan Kurban di Masjid Al Nahl Poyowa Kecil

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Di momen Idul Adha 1438 Hijriyah/2017 Masehi, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kota Kotamobagu bekerja sama dengan Panitia Hari Besar Islam (OPHBI) Desa Poyowa Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, melaksanakan penyembelihan tiga ekor sapi.

Tiga ekor sapi yang dikurban ba’da Jumat (1/9/2017), diserahkan oleh Nursolikin, selaku ketua Paguyuban Pegawai KPP Pratama Kotamobagu, kepada PHBI Desa Poyowa Kecil.

Proses pemisahan dagin hewan kurban untuk dibagikan ke warga

Kepada awak media, Solihin mengatakan jika kegiatan penyembelihan kurban ini sudah rutin dilaksanakan oleh KPP Pratama Kotamobagu setiap tahun.

“Harapan dari kegiatan penyembelihan hewan kurban ini, selain melaksanakan kewajiban sebagai umat muslim, juga diharapkan dapat mempererat silaturahmi dan tali persaudaraan sesama warga sekitar KPP Pratama Kotamobagu,” ujarnya.

Tampak warga antri untuk mendapatkan daging hewan kurban

Pun, pelaksanaan penyembelihan hewan dan pendistribusian daging kurban kepada warga sekitar berlangsung lancar.

Tampak antusias ratusan warga yang mengatri untuk mendapatkan daging hewan kurban berjalan tertib.(**/me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button