Mendaftar Dihari Terakhir, KPU Nyatakan Berkas Bapaslon Salihi-Jefri Lengkap
BOLMORA, POLITIK – Tahapan pendaftaran pasangan bakal calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Bolmong, berakhir Jumat (23/9/2016) pada pukul 00.00 Wita, bersamaan dengan 100 daerah di seluruh Indonesia yang menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2017. Pada hari terakhir masa pendaftaran ini, bapaslon (Salihi Mokodongan-Jefri Tumelap) resmi mendaftar sebagai peserta pilkada Bolmong, sekira pukul 18.30 Wita.
Sebagaimana tahapan proses pendaftaran, KPU langsung melakukan verifikasi persyaratan bapaslon. Setelah dilakukan proses verifikasi berkas pencalonan yang berslangsung sejak pukul 19.30 Wita hingga pukul 23.35 Wita, bapaslon yang diusung Partai Demokrat, Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itupun dinyatakan memenuhi kriteria sebagai peserta Pilkada Bolmong 2017.
Sementara itu, Ketua KPU Bolmong Fahmi Ghazali Gobel, menegaskan proses verifikasi yang dilakukan pihaknya, dan dinyatakan berkas pencalonan bapaslon Salihi-Jeffri memenuhi syarat.
“Sudah diverifikasi, persyaratan pencalonan lengkap dan tidak ada permasalahan lagi. Sehingga itu, mereka (Salihi-Jefri) berhak mengikuti tahapan selanjutnya,” ucap Fahmi.
Dengan demikian, KPU Bolmong menyatakan dua bapaslon tersebut lah yang akan berkompetisi merebut hati rakyat Bolmong pada hari pencoblosan nanti, yakni pada 15 Februari 2017 mendatang, setelah pada hari kedua masa tahapan pendaftaran, bapaslon Yasti Soepredjo Mokoagow dan Yanny Ronny Tuuk, telah mendaftar terlebih dahulu.
Pada sat itu pula, langsung dilakukan penandatangan berita acara dan dilanjutkan dengan penyerahan surat pengantar pemeriksaan kesehatan untuk bapaslon di rumah sakit Prof Kandou Manado, sebagaimana yang diberikan kepada bapaslon Yasti-Yanny, pada hari sebelumnya, yakni Kamis (22/9/2016).
Kedua bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bolmong tersebut, akan melakukan pemeriksaan kesehatan pada tanggal 25–27 September 2016 di RSUP Prof. Kandou Manado.
Sementara, untuk penetapan pasangan calon akan dilaksanakan, pada tanggal 24 Oktober 2016 dan melakukan pengundian nomor urut tanggal 25 Oktober 2016.(gun’s)



