Politik

PPK dan Panwascam Dibekali tentang Terknis Terpadu Penyelengaraan Pilkada

BOLMORA, POLITIK – Tindak lanjut hasil kesimpulan rapat koordinasi (Rakor) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bolmong yang dilaaksanakan beberapa hari lalu, akhirnya pada Kamis (1/9/2016), digelar bimbingan teknis (Bimtek) terpadu penyelenggara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bolmong 2017 mendatang.

Kegiatan yang diikuti Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dari 15 kecamatan se-Bolmong itu, menghadirkan anggota DKPP RI Pdt. Saut Hamongan Sirait, Ketua Bawaslu Provinsi Herwyn Malonda, dan Ketua KPU Provinsi Sulut Yessy Momongan.

Menurut Ketua KPU Bolmong Fahmi Ghazali Gobel, melalui bimtek tersebut, PPK dan Panwscam dibekali seputar integritas penyelenggaraan Pilkada.

“Jadi, apa yang didapat pada pada pelaksanaan bimtek, harus benar-benar dilaksanakan. Sebab, hal tersebut tidak dapat diganti dengan pedoman lain,” ujar Fahmi.

Di bagian lain, juga ada dorongan dari masing-masing pimpinan, baik dari KPU dan Bawaslu Sulut agar sesama penyelenggara pilkada tidak merasa yang paling utama, akan tetapi harus dikedepankan koordinasi antar sesama lembaga.

“Karna pada dasarnya, baik KPU dan Panwas adalah satu, yakni penyelenggara sebagaimana yang dimaksud dalam Undang-Undang Dasar (UUD) 1945,” tegas ketua KPU Sulut, Yessy Momongan.

Kegiatan sejenis ini akan terus ditingkatkan dan diterapkan sampai pada tingkatan Panitia Pengawasa Lapangan (PPL) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Selain dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Bolmong selaku penyelenggara, bimtek tersebut juga dihadiri para Ketua dan Pimpinan Bawaslu dan Pimpinan Panwaslu Kabupaten Bolmong.(gun’s)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button