Dukung Sepak Bola PT JRBM Berikan Bantuan ke Askab PSSI Bolsel
BOLMORA.COM, BOLSEL – Bertempat di kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Panango Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), menerima bantuan dana PT J Resources Bolaang Mongondow (JRBM). Selasa (5/07/2022).
Penyerahan bantuan uang tunai 300 juta di serahkan secara langsung oleh Irwan Lupoyo selaku Head of Stakeholder dan External Relation PT JRBM, yang diterima langsung oleh ketua Askab PSSI Bolsel Zulkarnain Kamaru.
Zulkarnain Kamaru menyampaikan, terima kasih atas bantuan dana dari PT JRBM kepada Askab PSSI Bolsel, bantaun ini akan digunakan sebaik-baiknya untuk memajukan olahraga sepak bola di kabupaten Bolsel.
“Dana bantuan ini akan di pertanggung jawabkan untuk anggaran pada piala Soeratin dan Liga 3 nanti,” ujarnya.
Lanjutnya, Dalam waktu dekat ini Askab Bolsel akan melakukan turnamen antar kecamatan, yang juga sekalian melakukan seleksi calon-calon pemain yang akan bertanding di piala Soeratin dan liga 3.
“Nanti turnamen akan dilaksanakan untuk U 13, 15 dan U 17 yang digabungkan dalam satu kompetesi. Nah, dalam turnamen ini pihaknya akan melihat bibit yang baik untuk dibawah ke jenjang piala Soeratin atau liga 3,” jelas ketua Askab PSSI Bolsel.
Zulkarnain juga mengatakan, jika seleksi sudah tahapan turnamen dan seleksi pemain, nantinya Askab akan fokus ke satu ajang baik Soeratin atau liga 3.
“Karena untuk biaya sepak bola ini cukup besar, maka di fokus ke satu agar tidak terlalu banyak anggaran yang akan digunakan,” tuturnya.
Lanjutnya, dana yang diberikan oleh PT JRBM juga akan digunakan untuk membuat kostum sepak bola serta uang saku para pemain.
“Nantinya, dana bantuan dari pihak JRBM bakal digunakan untuk pembuatan kostum serta uang saku para pemain dari U 13, 15 dan U 17,” kata Zulkarnain Kamaru yang juga ketua Komisi II DPRD Bolsel.
Sementara itu, Head of Stakeholder dan External Relation PT JRBM Irwan Lupoyo menyampaikan, ini merupakan salah satu program dari CSR PT JRBM untuk kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.
“Ini juga salah satu dukungan dari JRBM untuk persepak bolaan yang ada di kabupaten Bolsel, semoga sepak bola di Bolsel lebih maju dan bisa sampai di kanca nasional,” tuturnya.
Irwan Lupoyo menambahkan, semoga kedepan pihak PT JRBM bisa memberikan dukungan ke seluruh segi olahraga yang ada di Bolsel.
“Mungkin dari olahraga bisa untuk membangun Bolsel ke depannya, serta bantaun ini bisa bermanfaat juga untuk Askab memajukan sepak bola di Bolsel,” pungkasnya.

Turut hadir dalam serah terima bantuan ini, Sekertaris Askab PSSI Bolsel Wahyudin Kadullah, Bendahara Askab PSSI Boslel Renaldy Pulumuduyo, Perwakilan pihak PT JRBM Bolsel Moh Rudi Rumengan jabatan (Subtend CSR), Senior Supervisor CSR Taufik pontoh, tim eksternal (CSR dan Konsultan sosial kemasyarakatan) dan DH Senobroto (Suptend External Relation).
(Nanda ibonk)



