Politik

Wolter Klaim Poigar “Kandang Banteng”, Target Kemenangan OD-SK 80 Persen

BOLMORA.COM, POLITIK – PDI Perjuangan siap mengunci Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) untuk pasangan Olly Dondokambey dan Steven Kandouw (OD-SK). Sejumlah daerah pun segera disulap jadi “kandang banteng”. Di Kecamatan Poigar misalnya.

Legialator muda PDI Perjuangan dari Poigar Wolter Barakati, mengaku siap memerahkan Poigar.

“Kami siap menangkan OD-SK,” kata dia.

Ditanya target, Wolter mematok target menang 80 persen. Sebut dia, mesin partai PDI Perjuangan di Poigar dalam keadaan panas.

“Kita terget menang 80 persen,” ujar Wolter.

Di wilayah Dumoga, anggota DPRD Bolmong dari PDI Perjuangan Ramono bertekad memerahkan kawasan Dumoga dalam Pilgub 2020.

“Saya targetkan 80 persen suara bagi OD-SK di Dumoga,” sebutnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Bolmong Yanny Tuuk mengatakan, memenangkan OD-SK di Bolmong adalah harga mati. Tuuk mengaku tak takut siapapun lawan meski itu figur BMR.

“Kami sudah sangat siap,” tegasnya. 

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button