Jalan Paloko-Kinalang Jadi Target Utama Penerangan
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Menyusul terjadinya kasus pelecehan yang dialami salah satu warga di jalan Paloko-Kinalang (jalur dua) beberapa waktu lalu, tampaknya menjadi hal yang harus diseriusi oleh Pemkot Kotamobagu, melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) rencananya akan mengganti seluruh balon lampu yang sudah tidak bisa digunakan sepanjang jalur tersebut.
“Dua jalur atau jalan Paloko-Kinalang tersebut sudah masuk dalam target kita untuk penerangan. Kondisi balon lampu yang berada di sepanjang jalan tersebut sebagian sudah putus, sehingga mengakibatkan kurangnya penerangan di beberapa titik,” ujar Imran Amon, Kepala DPRKP.
Menurutnya, keterlambatan untuk pemasangan balon lampu di lokasi itu, disebabkan banyaknya titik yang juga sampai saat ini masih dalam tahap pemasangan, serta terkendala kondisi cuaca.
“Ada 600 balon lampu yang akan kita pasang di beberapa titik, yang balon lampunya sudah tidak bisa digunakan. Saya pastikan, dalam waktu dekat jalur dua atau jalan Paloko-Kinalang sudah terang benderang. Agar, masyarakat merasa nyaman dan tidak takut berkendara melalui jalan tersebut,” tutup Imran.(me2t)



