Lagi, PETI Milik “Om Tole” di Desa Bakan Makan Korban
BOLMORA.COM, BOLMONG – Untuk kesekian kalinya, terjadi kecelakaan kerja yang menimpa para penambang di lokasi Pertambangan Tanpa Izin (PETI) Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).
Selasa (25/6/2019) sekitar pukul 15.00 WITA sore tadi, kembali terjadi kecelakaan kerja yang memakan korban nyawa. Korban kali ini adalah Rivaldo Mokoagow alias Aldo (26), penambang asal Desa Bakan.
Kejadian naas ini, terjadi di lokasi PETI milik Samuel Porung alias Om Tole, yang diketahui dikerjakan oleh Arpan Muktar Podomi alias Ar, dan Santo M.
Menurut informasi yang diperoleh dari saksi Ar Podomi, saat itu korban (Aldo) hendak mengambil material bebatuan (Rep), yang berada di posisi tebing sangat curam.
“Korban kesulitan mengambil material tersebut, sehingga korban tidak bisa mengendalikan dirinya, dan terperosok sejauh ± 15 meter. Ketika korban terperosok, saat itu juga longsoran bebatuan menyusulnya dan menimpa korban,” ungkap Ar.
Meski tindakan cepat melakukan penggalian oleh warga untuk mengevakuasi korban, namun nyawa korban tidak bisa terselamatkan.
“Setelah dilakukan penggalian, ditemukan korban sudah meninggal,” tambahnya.
Adapun tindakan pihak Kepolisian setelah mendengar kejadian tersebut, langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), membuat ver, dan langsung melakukan pencarian korban.
Sementara itu, kejadian ini tidak diinformasikan ke BPBD maupun Basarnas, karena korban dengan cepat ditemukan oleh warga sesama penambang.
Korban pun akan dimakamkan malam ini juga di Desa Bakan.
(Tim Redaksi)



