Boltim

Beeg Siap Mendukung Faruk di Pileg 2019

BOLMORA, POLITIK – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Pusran Beeg, menyatakan diri siap mendukung Faruk Langaru untuk bertarung di Pileg 2019 nanti.

Pusran menyatakan maklumat untuk mendukung penuh Faruk Langaru, yang di usung oleh Partai Persatuan Indonesia (Perindo), untuk maju pada pemilihan legislatif DPRD tahun 2019 mendatang.

Hal itu diutarakan langsung Ketua DPC PPP saat Chatingan di grup Watsapp Forum wartawan Boltim Jumat (1/16/2018) malam.

Visi beliau jelas, sebagai sahabat dia akan terus berupaya semaksimal mungkin memenangkan Faruk di pileg mendatang.

“Kami juga akan terus menggalang dukungan dari dapil kami, tiada lain untuk memperjuangkan Langaru,” bebernya.

Lanjut Pusran, dia akan mengajak semua elemen mendukung dan memilih Faruk sebagai wakil yang akan mewakili representatif masyarakat di DPRD nanti.

“Kita akan mendeklarasikan dukungan dalam waktu dekat, yang nantinya akan di pusatkan di Kabupaten Boltim,” kata Pusran.

Diketahui Pusran dan Faruk telah berkomitmen untuk saling mendukung di pertarungan pilakada Boltim 2021 nanti.(ayax vay)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button