Kotamobagu

Wali Kota Pasang Tuntul di Desa Tabang

BOLMORA, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, membuka malam pasang lampu atau dalam bahasa Mongondow lebih dikenal dengan Monuntul di Desa Tabang, Kecamatan Kotamobagu Selatan, Rabu (21/6/2017) sore tadi.

“Malam Monuntul adalah tradisi malam pasang lampu tiga malam sebelum lebaran. Untuk di Kota Kotamobagu sendiri, monuntul sudah dilombakan sejak beberapa tahun belakangan ini,” ungkapnya.

Malam Monuntul pertama di desa Tabang

Dipilihnya Desa Tabang sebagai daerah pemasangan lampu pertama, karena Tabang lah yang dinilai paling siap di wilayah Kecamatan Kotamobagu Selatan.

“Tahun lalu, malam pertama kita buka di Desa Kobo Besar Kecamatan Kotamobagu Timur, Insya Allah tahun depan giliran Kotamobagu Barat agar ada pemerataan di seluruh wilayah Kota Kotamobagu,” ujar Tatong.

Sebagaimana diketahui, untuk lomba Monuntul akan mendapatkan hadiah berupa piala dan uang pembinaan. Untuk juara 1 Rp15 juta, juara 2 Rp10 Juta, juara 3 Rp7,5 juta, dan juara favorit Rp5 juta.(me2t)

Gunady Mondo

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010 (Wartawan UKW UTAMA: 9971-PWI/WU/DP/XI/2021/21/10/79)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button