Kotamobagu

Ini Tarif Sewa Lapak dan Retribusi Kebersihan di Bazar Ramadhan

Ini Tarif Sewa Lapak dan Retribusi Kebersihan di Bazar Ramadhan

Bolmora, Kotamobagu – Dalam pengelolaan Bazar Ramadhan tahun 2016 ini Pemkot Kotamobagu menetapkan tarif sewa lapak sebesar Rp1.00o per meter dikali dengan jumlah hari selama pelaksanaan Bazar Ramadhan.

“Setiap pedagang hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp1.000 per meter, selama 10 hari pelaksanaannya. Selain itu, pedagang juga akan diwajibkan membayar retribusi kebersihan sebesar Rp50 ribu. Itu berlaku selama Bazar Ramadhan berlangsung,” ungkap Kepala Dinas Prindustrian Perdagangan dan Penanaman Modal (Disperindagkop-PM) Kotamobagu Herman Aray, saat dihubingi Bolmora.com, via telephon seluler, Kamis (23/06/2016) malam.

Menurutnya, setiap pedagang akan mendapatkan dua lapak dengan ukuran 2×4 meter. Di samping itu, pihaknya akan memprioritaskan pedagang lokal.

“Pedagang lokal kita prioritaskan, tapi tetap pedagang luar juga akan diberikan porsi. Keputusan itu sebagaimana dihasilkan dalam rakor yang dilaksanakan bersama unsur Forkompida,” kata Herman.

Selain itu, dalam pertemuan antara Pemkot, Forkompida dan melibatkan pihak Asosiasi Pedagang serta Pemerintah Kelurahan Gogagoman, yang digelar di aula kantor Wali Kota Kotamobagu, Kamis (23/06/2016) siang, juga disepakati sejumlah poin terkait pembentukan Bazar Ramadhan. Antara lain, mekanisme pendaftaran pedagang yang harus dilakukan secara langsung, oleh pihak yang berjualan.

“Jadi, bukan hanya nama yang beralih dari Pasar Senggol menjadi Bazar Ramadhan, tapi juga mekanisme pendaftarannya kita atur. Setiap calon pedagang harus mendaftarkan diri secara langsung dan tidak bisa diwakili, baik itu saudara atau pihak asosiasi,” jelasnya.

Katanya, langkah itu dilakukan untuk mencegah adanya permainan yang dilakukan oleh oknum calo.

“Kita akan melakukan pemeriksaan dan mencocokan pedagang yang mendaftar dengan yang ada di lokasi. Mekanismenya, setelah melakukan pendaftaran dan membayar retribusi untuk PAD, langsung dilakukan pencabutan nomor lapak dan langsung ditandai untuk diukur,” urai Herman.(ipin)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button