Pendidikan & Kesehatan

Mahasiswa Jurusan Administrasi Bisnis Polimdo Gelar Pameran Tolak Korupsi

"Hanya seminggu saja, tapi 2 kelas ini telah berusaha untuk menampilkan yang terbaik, yang tujuannya untuk menjadi agenda edukasi bagi civitas Polimdo itu sendiri," ucapnya.

BOLMORA.COM, SULUT – Langkah pembentukan karakter tolak korupsi sejak dini mulai digalakan Politeknik Negeri Manado.

Lewat mahasiswa jurusan D3 6 AB 1 dan 6 AB 2 menggelar pameran tolak korupsi yang merupakan bagian dari mata kuliah anti korupsi, Selasa (28/5/2024) di kompleks kampus Polimdo.

Selain pameran dilakukan pula nonton bareng) berkaitan dengan film pendek karya mereka sendiri, parodi, serta menampilkan berbagai adegan drama yang berkaitan dengan anti korupsi.

Para mahasiswa jurusan D3 6 AB 1 dan 6 AB 2 juga menampilkan pameran berupa bener edukasi, yang bertuliskan stop korupsi, katakan tidak untuk korupsi dan Indonesia lebih merdeka tanpa korupsi.

Diwawancarai awak media,I Made Wahyu Artana sebagai penanggungjawab pameran mengatakan, persiapan pameran ini sangat singkat.

“Hanya seminggu saja, tapi 2 kelas ini telah berusaha untuk menampilkan yang terbaik, yang tujuannya untuk menjadi agenda edukasi bagi civitas Polimdo itu sendiri,” ucapnya.

Harapannya kata I Made, mahasiswa dapat menjunjung nilai-nilai integritas, supaya tidak terjadi tindakan-tindakan seperti korupsi.

Turut hadir di pameran itu dosen pengajar anti korupsi, Grace Joice Rumimper SH., MH.

(*/Jane)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button