Rektor IAIM Kotamobagu Apresiasi 100 Hari Program Kinerja Kapolri Listyo Sigit Prabowo
BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU — Rektor Kampus Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Kotamobagu, Samsu Bahri Tulutugon menilai kinerja Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo patut mendapat apresiasi.
Menurutnya pencapaian 100 hari kinerja Program Kapolri sudah berhasil membawa perubahan di tubuh Institusi Polri.
“Saya atas nama Kampus IAIM Kotamobagu memberikan apresiasi kepada pak Kapolri atas 100 hari kinerjanya yang sudah membawa perubahan, ” ujar Samsu Bahri.
Dengan pencapaian 100 hari kinerja, pelayanan Polri semakin membaik dan ini bukti komitmen pak Jenderal.
“Penerapan Program Tilang Elektronik (ETLE) yang dilakukan secara humanis merupakan bukti keseriusan dari pak Sigit dalam memajukan Institusi Polri, ” ungkap Rektor.
Selain itu, kata Samsu, beberapa program lainnya termasuk penanganan kasus ringan secara restoratif justice dan kemudahan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat membuat warga menjadi lebih nyaman.
Untuk itu, Rektor IAIM Kotamobagu mengajak masyarakat seluruh masyarakat khususnya warga Bolmong Raya mendukung dan mengambil peran dalam menyukseskan program Presisi Kapolri.
“Kita berharap gebrakan ini bisa terus dipertahankan dan lebih diperkuat. Sehingga Kepolisian Republik Indonesia semakin maju lagi kedepannya, ” tutup Rektor.
(Wandy)



