Nasional

Pasien Covid-19 Sembuh di Kabupaten Buol Bertambah Jadi 10 Orang

BOLMORA.COM, BUOL – Jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang sembuh di Kabupaten Buol, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) kembali bertambah.

Sabtu, (23/5/2020), Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Buol kembali merilis satu pasien dinyatakan sembuh berdasarkan hasil PCR (Polimerase Chain Reaction).

Kabar ketambahan satu pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh ini, diperoleh Bolmora.Com melalui laporan Satgas Covid-19 Kabupaten Buol per 23 Mei 2020 pukul 17.00 waktu setempat.

Dengan ketambahan satu pasien, maka total pasien terkonfirmasi Covid-19 yang sembuh di Kabupaten Buol hingga hari ini sudah berjumlah 10 pasien. Sedangkan pasien yang tengah dalam penanganan medis masih 42 orang.

Sebelumnya, pada Kamis (21/5/2020), Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Buol juga mengumumkan kabar baik. Yang mana, delapan pasien positif dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan intensif. Sedangkan satu pasien yang dinyatakan telah sembuh dari Covid-19, yakni pasien 01, sebelumnya juga dinyatakan sembuh. Pasien ini mendapat perawatan medis di RSUD Mokopodi Kabupaten Tolitoli.

Baca: Dinyatakan Sembuh, Delapan Pasien Covid-19 di Buol Masih Harus Jalani Karantina

Sementara itu, berdasarkan data Satgas Covid-19 Buol, saat ini masih terdapat 57 orang berstatus ODP dan 0 PDP.

(Syarif)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button