Ketersediaan APD di RSUD Kotamobagu Masih Aman
BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU – Semakin luasnya peredaran Covid-19 atau Virus Corona membuat pemerintah harus menyiapkan Alat Pelindung Diri (APD) bagi para tenaga medis untuk menangani pasien-pasien baik yang sudah terpapar virus tersebut maupun yang masih sementara diperiksa.
Di Kotamobagu sendiri dari data yang dikeluarkan Dinas Kesehatan, Senin (20/4/2020), ada 11 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan 24 Orang Dalam Pengawasan (ODP). 11 PDP tersebut saat ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kotamobagu.
“11 PDP kita rawat semuanya di ruangan isolasi RSUD,” ungkap Direktur RSUD dr Eka Budiyanti.
Dirinya menerangkan, saat ini pihaknya belum menemui kendala untuk perawatan pasien, baik kesiapan APD maupun ketersediaan obat-obatan.
“Persediaan APD kita masih cukup untuk 1 bulan kedepan, apalagi ada ketambahan sumbangan dari beberapa pihak. Pun demikian dengan obat-obatan masih cukup banyak,” terangnya.
Sementara itu Kepala Bagian Administrasi Umum RSUD Kotamobagu Yusrin Mantali mengatakan, sudah melakukan pemesanan APD untuk persiapan nanti.
“Persiapan APD masih aman, barang sudah kita pesan dan tinggal menunggu tiba di Kotamobagu beberapa hari kedepan,” ujarnya.
(Me2t)



