Bolmut

Update Pandemi Covid-19 di Kabupaten Bolmut

BOLMORA.COM, BOLMUT — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melalui Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 menyampaikan data terkini perkembangan penanganan virus corona di wilayah enam kecamatan melalui hasil screening di perbatasan Bolmut-Gorut dan Bolmut-Bolmong.

“Sampai saat ini Bolmut masih zero atau belum ada kasus positif COVID-19, begitupun Pasien Dalam Pengawasan (PDP) masih zero kasus,” ucap Kepala Dinas Kesehatan Bolmut dr. Jusnan. C. Mokoginta, MARS., Sabtu (04/04/2020).

Sejak sistem buka-tutup diberlakukan di perbatasan wilayah, pihaknya bersama tim satgas covid-19 lainnya rutin melakukan pemeriksaan kesehatan bagi pengendara dan penumpang yang akan melewati perbatasan dan hendak memasuki wilayah bolmut, juga mendata siapa saja masyarakat bolmut yang baru kembali dari luar daerah.

“Untuk saat ini di Kabupaten Bolmut Orang Yang memiliki riwayat perjalanan yang disebut (ORP) sebanyak 760 orang, Orang Tanpa Gejala (OTG) ada dua orang, dan untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) telah mengalami penurunan dari yang sebelumnya berjumlah 30 orang berkurang drastis menjadi 6 orang, ” imbuh Mokoginta. 

(Awall).

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button