Ini Imbauan Plt Bupati Bolmut Soal Isu Perpecahan
BOLMORA, BOLMUT – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Suriansyah Korompot, menghimbau dan mengingatkan kepada warga Bolmut, untuk tidak terpancing dengan isu-isu perpecahan yang sengaja dimainkan oleh oknum-oknum yang tidak bertangung jawab.
Menurutnya, menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2018 ini, merupakan tangung jawabnya sebagai Plt Bupati, sehingga warga diminta agar jangan terpancing oleh isu yang tidak jelas, yang hanya memecah belah persatuan dan kesatuan.
“Ini adalah tangung jawab saya sebagai Plt Bupati, mulai dari dikukuhkan sampai sekarang ini,” ujar Suriansyah.
Ia berharap agar nantinya pelaksanaan Pilkada serentak nanti masyarakat mampu menjaga diri dan tidak mudah percaya dengan isu yang pada intinya memecahkan persaudaraan antar warga Kabupaten Bolmut.
“Menjelang Pilkada, mulai hari ini dan seterusnya diharapkan masyarakat mampu memfilter untuk tidak terprovakasi dengan isu-isu perpecahan. Mari kita sama-sama ciptakan suasan yang aman dan kondusif, jangan sampai ada masyarakat yang saling memarahi, karena kita semua bersaudara, dan saya tetap mencintai rahyat saya,” imbuhnya.(eko)



