Bolmong

Pemkab Bolmong Ikut Verifikasi Lapangan APE Oleh Kementerian PPPA RI

BOLMORA.COM, BOLMONG — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) mengikuti acara verifikasi lapangan dalam rangka pemberian penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2021 yang digelar oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Republik Indonesia secara virtual bertempat di ruang rapat Bappeda Bolmong. Senin (29/3/2021)

Rapat yang dilakukan secara virtual tersebut dibuka langsung perwakilan, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) RI yang di wakili oleh, Asisten Deputi Pengarusutamaan Gender (PUG) Eni Widiyanti. Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmong Tahlis Gallang SIP. MM dan dilanjutkan dengan pemaparan kepala Bappeda Bolmong Yarlis Hattam. 

Saat membuka kegiatan, Asisten Deputi PUG Eni Widiyanti mengatakan, acara ini bertujuan untuk melihat lebih dalam data dan informasi pengakuan gender berdasarkan pengisian formulir evaluasi. Sehingga tim memperoleh data yang lebih lengkap, komprehensif dan objektif sebagai bahan penyusunan Indek persamaan gender yang dimulai pada tahun 2021.

“Ini sebagai dasar pertimbangan dalam menominasikan calon penerima Anugerah Parahita Ekapraya (APE),” ujarnya

Sementara itu, Sekda Bolmong Tahlis Gallang pada sambutannya menyambut baik dan mengapresiasi pelaksanaan Tim Verifikasi APE. 

“Visi dan misi Kabupaten Bolaang mongondow sudah sesuai dengan kesetaraan gender,” ujarnya

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PPPA RI yang telah menunjuk Bolmong dalam mengikuti kegiatan APE 2020.

“Dalam upaya pelaksanaan pengarusutamaan gender di daerah, Kabupaten Bolmong telah melakukan berbagai program dan kegiatan untuk perempuan,” ujarnya

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan Anak (DPPPA) Bolmong, Farida Mooduto mengatakan dari 15 Kabupaten Kota di Sulawesi Utara hanya 7 Daerah di Sulut yang ditunjuk Kemen PPPA untuk APE 2020.

“Salah satunya Pemkab Bolmong,” ujarnya

Dikatakannya, dalam pelaksanaan verifikasi Kemen PPPA melakukan verifikasi berdasarkan bukti faktual yang di input oleh Pemkab Bolmong.

“Dalam verifikasi tersebut farida mengatakan akan mengirimkan kembali semua data yang diminta pada saat verifikasi secara virtual kepada tim verifikator Kementerian PPPA.

Perlu diketahui, APE merupakan penghargaan yang diberikan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah yang dinilai telah berkomitmen dalam pencapaian dan perwujudan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak serta memenuhi kebutuhan anak. Serta sebagai bentuk pengakuan atas komitmen dan peran para pimpinan Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender dalam Strategi Pengarusutamaan Gender (PUG).

Dari pantauan Bolmora.com, proses verifikasi di lapangan secara virtual ini turut dihadiri beberapa OPD terkait dengan pemenuhan indikator terkait dengan APE.

(Agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button