Kotamobagu

Pembangunan Pagar RSUD Kotamobagu Ditentang Aleg Partainya, Ini Kata Felly Runtuwene

BOLMORA.COM, KOTAMOBAGU –Pelaksanaan pembangunan pagar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu ditentang salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)dari Partai Nasdem.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara saat menerima kunjungan kerja (kunker) Ketua Komisi IX DPR-RI Felly Runtuwene, di Aula Rumah Dinas Wali Kota, Rabu (11/3/2020).

“Sesuai peraturan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Rumah Sakit harus ada pagar dan setelah anggarannya sudah kita siapkan, pekerjaan ini ditentang oleh salah satu anggota legislatif dari Nasdem,” ungkap Tatong.

Dirinya pun meminta agar Ketua Komisi IX yang juga merupakan Koordinator Pemenangan Wilayah (Kopemwil) Partai Nasdem Sulawesi Utara untuk turun melihat langsung ke RSUD Kotamobagu.

“Saya bersyukur ibu mau ke rumah sakit saat ini agar bisa lihat secara terang benderang. Kalau Panci Lubang jangan dilihat dari luar akan lubangnya, tapi masuk ke dalam panci agar bisa diketahui dengan jelas lubangnya. Kami hanya menerapkan aturan Kemenkes tentang akses Jalan Rumah Sakit. Kemarin saya mampir dan melihat Ambulans hampir melindas satu anak yang menyeberang di areal itu,” ungkap Tatong.

Sementara itu, Felly Runtuwene saat diwawancarai awak media terkait hal tersebut mengatakan, persoalan tersebut hanya salah paham saja.

“Mungkin ini hanya mis komunikasi saja, semuanya punya aturan dan kita harus melaksanakan semuanya sesuai aturan yang berlaku,” singkat Felly.

(Me2t)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button