Bolmong

Nilai LHE AKIP Pemkab Bolmong Mengalami Peningkatan dari C menjadi CC

BOLMORA, BOLMONG – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow, menghadiri kegiatan penyerahan Laporan Hasil Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LHE AKIP) tahun 2017, di Daerah Istimewa Yogjakarta, yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Republik Indonesia (RI), Selasa (13/2/2018).

Kegiatan ini turut dihadiri oleh MenPAN-RB Asman Abnur, dan Gubernur Daerah Istimewa Jogjakarta Sri Sultan Hamengkubuwono ke-X , beserta bupati dan wali kota se-Indonesia, termasuk Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow.

Dalam kesempatan ini Yasti mengatakan, LHE AKIP Pemkab Bolmong mengalami peningkatan.

“Pemkab Bolmong mendapatkan opini yang baik. Di mana, hasil kerja bersama selama 7 bulan berjalannya roda pemerintahan, mampu merubah LHE AKIP tahun 2017 dari nilai C berubah menjadi CC ,” ungkapnya.

Yasti juga mengatakan, sampai sekarang pemerintah daerah terus berupaya mendapatkan opini lebih baik.

“Hasil ini karena kerja bersama. Ke depannya, pemerintah akan lebih maksimal untuk meraih opini yang lebih baik,” tutupnya.(agung)

Editor

Berita yang masuk dari semua Biro akan di Edit terlebih dahulu oleh Tim Editor Media Bolmora.com kemudian di publish.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button