Wali Kota Uji Coba Bus Bantuan dari Kemenhub
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Lima unit bus bantuan dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub-RI) diserahkan langsung secara simbolis oleh Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, kepada Kepala Dinas Perhubungan Dolly Zulhadji, saat pelaksanaan apel Korpri di Lapangan Boki Hotinimbang, Jumat (24/2/2017) pagi tadi.
Usai pelaksanaan apel Korpri, wali kota langsung mencoba untuk mengemudikan bus tersebut.
Ketika ditanya mengenai perasaannya mengemudi bus tersebut, wali kota mengatakan, seperti mengendarai kendaraan pada umumnya.
“Hanya ketika di belakang kemudi ada perasaan tanggung jawab besar, karena mobil ini besar dan penumpangnya pun banyak. Tapi mobil-nya enak untuk dikemudikan,” ungkap Tatong.
Sementara itu, Kadis Perhubungan Dolly Zulhadji mengatakan, bantuan tersebut akan secepatnya beroperasi
“Kita tinggal menunggu kelengkapan surat-suratnya, dan akan langsung dioperasikan,” kata Dolly.(me2t)



