17 Februari, Tatong Serahkan Bus Bantuan Kemehub ke Dishub
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Sebanyak lima bus bantuan dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub-RI) sudah berada di Kota Kotamobagu. Dua unit bus bantuan tersebut tiba pada Senin (30/1/2017) lalu, dan tiga unit tiba Sabtu (11/2/2017) kahir pekan kemarin.
“Lima unit bus sudah kita terima, tinggal menunggu penggurusan kelengkapan surat-suratnya yang masih sementara diurus di Polda Sulut,” ungkap Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian Operasional Dinas Perhubungan Kota Kotamobagu Lores Binol, Senin (13/2/2017) siang tadi.
Menurutnya, untuk penyerahan secara resmi ke Pemkot Kotamobagu, akan dilangsungkan pada tanggal 17 Februari nanti, bertepatan dengan upacara Korpri.
“Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, yang akan langsung menyerahkan, bersamaan dengan penyerahan Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) 2016,” ujar Lores.
Untuk pengoperasian lima unit bus ini, akan dilakukan secepatnya. Dishub sendiri akan memakai tiga Koridor.
“Nantinya, kelima bus ini akan melayani tiga koridor, yaitu koridor Kotamobagu Timur, Kotamobagu Barat dan Utara. Untuk Kotamobagu Selatan, akan dilewati bus koridor Timur dan Barat sekaligus,” jelas Lores.(me2t)



