Bangko Janji Perjuangkan Bantuan Korban Angin Puting Beliung
BOLMORA, BOLMUT – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolmut Karel Bangko, S.H., berjanji akan memperjuangkan hak para korban bencana angin puting beliung, yang terjadi beberapa waktu lalu di Bolmut. Pasalanya, bantuan yang diserahkan oleh Pemerintah Pemprov Sulut, terkesan abal-abal dan pendataannya pun tak sesuai kenyataan di lapangan.
“Saya sangat menyesalkan penyaluran bantuan tersebut. Saya nilai tidak sesuai data dan fakta di lapangan. Kami akan segera meninjau lokasi tersebut, dan akan menindaki apabila terdapat ketidak-beresan di dalamnya,” tegas Bangko.
Menurutnya, penyaluran bantuan dan pekerjaan rehap pemukiman penduduk itu mestinya sudah sesuai dengan data dan fakta yang ada di Pemprov, maupun Pemda. Jadi, kalau ada yang rumahnya tidak rusak sangat tidak mungkin untuk direhap. Dan itu sangat tidak tepat sasaran.
“Apabila nanti kami dapati pekerjaannya terkesan abal-abal, maka kami dari pihak DPRD tidak segan-segan untuk menindakinya. Saya akan perjuangkan hak masyarakat yang menjadi korban puting beliung, karena itu adalah hak para korban untuk mendapatkan bantuan ,” pungkas papa Ikra sapaan akrab Bangko.(amad)



