Senin, BPK Tiba di Kotamobagu
BOLMORA, KOTAMOBAGU – Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) perwakilan Sulawesi Utara (Sulut) akan tiba di Kota Kotamobagu, Senin (13/2/2017) pekan depan.
Menurut Kepala Inspektorat Kota Kotamobagu Mohamad Emba Lobud, BPK akan melakukan pemeriksaan khusus untuk Laporan Keuangan Pemerintah Kotamobagu tahun 2016.
“Mereka akan berada di Kotamobagu selama 40 hari ke depan. Sesuai koordinasi, BPK akan menempati ruangan Kepala Dinas Kominfo Kotamobagu,” ungkap Emba, kepada BOLMORA.COM, Jumat (10/2/2017) siang tadi.
Dikatakan, Pemkot mensuport penuh kedatangan BPK di Kotamobagu.
“Kami sudah menyurat ke seluruh SKPD untuk menyiapkan dokumen-dokumen yang nantinya akan diperiksa oleh BPK. Diharapkan, kepada seluruh SKPD untuk kooperatif dalam pemeriksaan ini,” cetusnya.(me2)



